Pidie Jaya – Guna meningkatkan stabilitas keamanan di wilayah hukum Polsek Ulim, jajaran kepolisian melaksanakan Patroli Dialogis Malam pada Jumat (17/01/2025).
Langkah ini tidak hanya bertujuan menjaga Kamtibmas, tetapi juga memperkuat sinergi dan kepercayaan antara Polri dan masyarakat.
Dipimpin oleh Kapolsek Ulim, Iptu Saiful Bahri, bersama Bhabinkamtibmas Brigadir Abdul Haris, patroli dimulai pukul 21.15 WIB. Sasaran kegiatan mencakup pemukiman, kawasan publik, serta titik-titik strategis lainnya di Kecamatan Ulim.
Kapolres Pidie Jaya, AKBP Ahmad Faisal Pasaribu, S.H., S.I.K., M.H., melalui Iptu Saiful Bahri menegaskan pentingnya pendekatan humanis dalam menjaga keamanan.
“Patroli ini bukan hanya menjaga wilayah tetap aman, tetapi juga membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat untuk mendengar aspirasi mereka secara langsung,” ujar Kapolsek.
Personel yang bertugas aktif berdialog dengan warga, menyampaikan pesan Kamtibmas, serta mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga lingkungan.
Brigadir Abdul Haris menjelaskan bahwa kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat adalah bagian dari komitmen menciptakan rasa aman dan kenyamanan bersama.
“Kami mengimbau warga agar segera melaporkan potensi gangguan keamanan. Bersama-sama, kita bisa mencegah hal-hal yang tidak diinginkan,” kata Brigadir Abdul Haris.
Salah seorang warga, Azhar, menyatakan rasa terima kasih atas kehadiran patroli rutin Polsek Ulim. “Kami merasa lebih tenang dan terlindungi dengan kehadiran polisi. Patroli ini membuat lingkungan kami lebih aman,” ungkapnya.
Patroli Dialogis Polsek Ulim menjadi bukti nyata upaya Polri dalam membangun hubungan yang harmonis dengan masyarakat. Dengan dukungan warga, Polsek Ulim optimis menciptakan wilayah yang aman, nyaman, dan kondusif secara berkelanjutan.