Pidie Jaya – Polsek Jangka Buya Polres Pidie Jaya Polda Aceh melaksanakan Patroli Dialogis di Wilayah Hukumnya. Hari Selasa, 16 Januari 2024, sekitar pukul 21.30 WIB,
Kegiatan ini diadakan untuk mengantisipasi potensi Gangguan Kamtibmas menjelang Pemilu 2024, dengan tujuan menciptakan kondisi aman dan baik di wilayah tersebut.
Dalam patroli tersebut, masyarakat dihimbau untuk selalu menjaga ketertiban di dalam lingkungan mereka.
Upaya ini merupakan langkah preventif untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan di wilayah hukum Polsek Jangka Buya.
Kapolres Pidie Jaya, AKBP Dodon Priyambodo, S.H, S.I.K, M.Si, menyampaikan melalui Kapolsek Jangka Buya Ipda Agusmia, bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen untuk menciptakan kondisi aman menjelang Pemilu 2024.
Himbauan kepada masyarakat juga menjadi bagian penting dalam upaya bersama menciptakan ketertiban dan keamanan di wilayah hukum Polsek Jangka Buya. Pungkas Kapolsek