Meureudu – Kapolres Pidie Jaya, AKBP Dodon Priyambodo, memastikan keamanan penuh dalam pelaksanaan kampanye dan konvoi pawai kendaraan Partai Gelora Indonesia di wilayahnya. Pada Selasa, 30 Januari 2024,
Kapolsek Meureudu Iptu Teuku Anshari berhasil memimpin pengamanan yang sukses, dimulai pukul 09.00 WIB hingga selesai di depan Bengkel Yamaha Mendali Motor Gampong Bunot, Kecamatan Meureudu, Kabupaten Pidie Jaya.
Rute konvoi melibatkan Gampong Bunot, Simpang 4 Kecamatan Meurah Dua, Kecamatan Ulim, dan jalan Iskandar Muda (jalan rel kereta api), dengan akhir perjalanan di kota Meureudu dan foto bersama di lapangan bola kaki.
Dalam acara tersebut, Caleg DPR RI Partai Gelora Azmi Fajri Usman, Koordinator Tim Pemenangan Kabupaten Pidie Jaya Fajar Indara Pradipta Gajah, dan Ketua Panitia Kegiatan Tgk. Iskandar turut meramaikan.
Kapolsek Meurah Dua Ipda Jailani, S.H, bersama personil pengamanan, termasuk dalam pengawalan konvoi Caleg DPR RI Partai Gelora Azmi Fajri Usman, menjaga kelancaran acara dengan penuh tanggung jawab.
Konvoi melibatkan 1 unit Kendaraan R4 dan sekitar 50 unit Kendaraan R2, dengan partisipasi lebih dari 80 orang dari Partai Gelora Indonesia Kabupaten Pidie Jaya.
Kapolres Pidie Jaya AKBP Dodon Priyambodo, melalui Kasi Humas Ipda Mustafa, menegaskan bahwa kegiatan ini berjalan dengan aman dan tertib, mencerminkan komitmen tinggi dalam menjaga keamanan dari pihak personil Polres Pidie Jaya. Pungkas Kasi Humas dengan keyakinan keberhasilan keamanan tersebut.